MTQ Tingkat Provinsi Jawa Tengah Kembali Digelar Tahun 2025 di Kabupaten Tegal

Kabupaten Tegal (LPTQ)–Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, bersama Kanwil Kemenag Prov. Jateng melalui Bidang Penerangan Agama Islam, Zakat dan Wakaf (Penaiszawa) dan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) menggelar rapat persiapan gelaran Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Jawa Tengah XXXI Tahun 2025 di Kantor Bupati Tegal pada Senin (20/01/2025).

Hadir dalam rapat Asisten 1 Pemerintahan dan Kesra Pemprov Jawa Tengah Ema Rachmawati, Kabid Penaiszawa selaku Sekretaris LPTQ Jawa Tengah Imam Buchori dan Muhammad Budi Eko Setiawan Asisten Administrasi Umum Pemerintah Kabupaten Tegal, Biro Kesra Premprov, Pengurus LPTQ dan Kemenag Kabupaten Tegal serta Unit Perangkat Daerah.

Dalam paparannya Asisten 1 Pemerintahan dan Kesra Pemprov Jawa Tengah Ema Rachmawati menyampaikan bahwa “MTQ Tingkat Provinsi ini dilaksanakan lebih awal dari biasanya, yaitu dilaksanakan ditahun ganjil, sementara pelaksanaan MTQ Tingkat Nasional diaksanakan ditahun genap, MTQ tingkat Provinsi dilaksanakan 1 tahun sebelum MTQ Nasional pada 2026, agar peserta lebih matang dan lebih maksimal untuk berlaga pada MTQ  Nasional. Hal ini sebagai langkah awal untuk menyiapkan peserta MTQ Nasional, sehingga akan tersedia waktu lebih banyak dalam pelatihan,” tutur Ema Rachmawati . PemerintahProvinsi bersama LPTQ Provinsi Jawa Tengah akan menyiapkan selain hadiah berupa tali asih juga hadiah umrah kepada pemenang MTQ Nasional dari Jawa Tengah.

“Rencananya gelaran MTQ tingkat Provinsi Jawa Tengah XXXI akan dilaksanakan pada 7-11 Juli 2025 di Kabupaten Tegal dengan 9 cabang perlombaan dan 27 golongan terbagi dalam 14 majelis. Karena MTQ ini bagian dari syiar agama Islam, sehingga diharapkan pada saat pelaksanaan, warga Tegal termasuk sekolah, madrasah, pondok pesantren dapat ikut meramaikan dan mensukseskan MTQ dengan menyaksikan di venue-venue lomba,” tutur Imam Buchori menerangkan.

Mewakili Bupati Tegal, Muhammad Budi Eko Setiawan menyatakan bahwa Kabupaten Tegal siap menjadi tuan rumah dan turut mensukseskan MTQ tahun ini. Pemerintah Kabupaten Tegal akan mempersiapkan data hotel dan venue lomba yang akan digunakan beserta kapasitas orang, logo dan tema.

MTQ Provinsi kali ini akan dilaksanakan dengan standart MTQ Nasional. Langkah awal program LPTQ Provinsi Jawa Tengah adalah menyelenggarakan rakorda LPTQ Kabupaten/Kota se Jawa Tengah, dilanjutkan melaksanakan Sertifikasi Calon Dewan Hakim dan mempersiapkan kurikulum pelatihan. LPTQ/YM

Ayo Bagikan Artikel Ini: